Serigala Ibu Kota Terkam si Kucing Hitam

loading…

Hasil AS Roma vs Sunderland: Serigala Ibu Kota Terkam si Kucing Hitam. Foto: Twitter

ALBUFEIRA – AS Roma berhasil meraih kemenangan 2-0 atas Sunderland di laga pramusim 2022 . Pertandingan tersebut berlangsung di Estadio Municipal de Albufeira, Rabu (13/7/2022) malam WIB.

Berbagai peluang didapat kedua tim. Salah satunya pada menit ke-16 tendangan Jack Diamond masih belum berhasil membawa Sunderland unggul setelah kiper Roma, Mile Svilar berhasil menepis tangan tersebut. Sementara pada menit ke-20, Serigala Ibu Kota memiliki peluang bagus untuk mendapatkan keunggulan, tetapi tendangan Jordan Veretout berhasil diblok oleh kiper Sunderland, Anthony Patterson.

Baca Juga: Habisi Wakil China, Fajar/Rian Lolos ke 16 Besar

Setelah menemui kebuntuan di babak pertama, AS Roma langsung mendapatkan peluang untuk mencetak gol pada menit ke-48, tetapi tendangan Nicola Zalewski masih bisa dihentikan oleh pemain bertahan Sunderland. Sementara pada menit ke-50 Sunderland mendapatkan peluang bagus untuk mencetak gol, tetapi tendangan Leon Dajaku berhasil ditepis oleh kiper Roma, Mile Svilar.

Felix Afena-Gyan berhasil memecah kebuntuan Giallorossi (julukan lain AS Roma) untuk mendapatkan keunggulan. Ia berhasil membawa timnya unggul pada menit ke-75, setelah menerima umpan Ebrima Darboe. Papan skor berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan Giallorossi.

AS Roma kembali menambah keunggulan atas skuad berjuluk Kucing Hitam pada menit ke-80, setelah tendangan Nicolo Zaniolo gagal ditepis oleh Anthony Patterson. Hingga pertandingan selesai tidak ada gol tambahan yang terjadi, Roma pun berhasil menang 2-0 atas lawannya.

Susunan Pemain:

AS Roma (3-4-3): Mile Svilar; Ibanez, Chris Smalling, Marash Kumbulla, Nicola Zalewski, Nemanja Matic, Jordan Veretout, Rick Karsdorp, Stephan El Shaarawy, Eldor Shomurodov, Carles Perez.

Pelatih: Jose Mourinho.

Sunderland (4-2-3-1): Anthony Patterson; Dennis Cirkin, Carl Winchester, Danny Batth, Lynden Gooch, Elliot Embleton, Jay Matete, Jack Clarke, Luke O’Nien, J. Berlian, Leon Dajaku.

Pelatih: Alex Neil.

(sto)

Source Link >>> Click Here

#Serigala #Ibu #Kota #Terkam #Kucing #Hitam